Gunungkidul Berkabung, Bupati Sampaikan Pesan Persatuan

Selasa, 04 Oktober 2022 – 23:15 WIB
Gunungkidul Berkabung, Bupati Sampaikan Pesan Persatuan - JPNN.com Jogja
Aksi solidaritas suporter sepak bola di Gunungkidul soal tragedi Kanjuruhan. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, GUNUNGKIDUL - Bupati Gunungkidul Sunaryanta beserta elemen suporter sepak bola yang ada di daerah itu menggelar acara berkabung atas tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.

Bupati mengatakan masyarakat Gunungkidul berduka atas kejadian yang memakan ratusan korban jiwa itu.

"Kami berpesan kepada seluruh pencinta sepak bola untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan,” kata dia, Selasa (4/10).

Dia meminta agar semua masyarakat Indonesia berdoa untuk para korban.

Peristiwa kelam pada Sabtu malam (1/10) itu harus dijadikan pembelajaran agar tidak terulang di kemudian hari.

"Kami tekankan, semangat dan mendukung klub bolah-boleh saja, tetapi jangan dilakukan secara berlebihan. Fanatisme justru bisa memecah-belah hubungan dengan suporter lain,” kata Sunaryanta.

Perwakilan suporter, Bima Candra, mengatakan suporter sepak bola di Gunungkidul menggelar aksi solidaritas terkait dengan tragedi Kanjuruhan.

Aksi solidaritas ini diharapkan menjadi awal bersatunya elemen suporter bola di Gunungkidul. Peristiwa yang terjadi dapat diambil hikmah dan pembelajaran.

Ratusan suporter sepak bola di Gunungkidul menggelar acara berkabung atas tragedi Kanjuruhan. Bupati menyampaikan pesan penting.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News