Sesosok Mayat Ditemukan di Pinggir Sungai Progo

Senin, 10 Juli 2023 – 11:01 WIB
Sesosok Mayat Ditemukan di Pinggir Sungai Progo - JPNN.com Jogja
Evakuasi sesosok mayat yang ditemukan di Kali Progo, Kamis (29/9). Foto: Sar Satlinmas Glagah

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Sesosok mayat ditemukan di sekitar Kali Progo, Galur, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Minggu (9/7).

Berdasarkan keterangan pihak kepolisian, korban bernama Darusman (71) warga Ngaglik, Sleman.

Korban ditemukan oleh warga sekitar pukul 08.00 WIB. Kasi Humas Polres Kulon Progo Iptu Triatmi Noviartuti mengatakan warga melihat korban dalam posisi tertelungkup di pinggir sungai.

Kejadian tersebut lantas dilaporkan kepada pihak kepolisian untuk ditindaklanjuti dan dilakukan pemeriksaan oleh puskesmas setempat.

"Kesimpulan sementara tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban," ujarnya. 

Korban lantas dibawa menuju menuju RSUD Wates untuk diidentifikasi okeh tim Inafis. 

"Menurut keterangan keluarga, korban memiliki riwayat penyakit jantung," katanya. 

Jenazah lalu diserahkan kepada pihak keluarga korban. (mcr25/jpnn)

Seorang lansia ditemukan meninggal dunia di pinggir Kali Progo. Polisi menyebut tidak ada tanda-tanda kekerasan pada korban.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News