Hanya Dalam 2 Hari, Sebanyak Ini Pengunjung Destinasi Wisata di Bantul
"Data pengunjung Pantai Parangtritis dari Jumat (31/12/2021) pukul 16.00 WIB sampai Sabtu (1/1/2022) pagi sebanyak 11.298 pengunjung," kata dia.
Di satu sisi, Bupati Bantul Abdul Halim Muslih dalam keterangan resminya saat memantau objek wisata Pantai Parangtritis pada malam pergantian tahun 2021, menjami bahwa destinasi wisata di daerahnya tersebut telah dikelola dengan baik.
Menurut dia, hal tersebut dikarenakan ada rekayasa lalu lintas dan penerapan ganjil genap oleh kepolisian dan dinas perhubungan sehingga bisa memecah kerumunan dan kemacetan kendaraan.
"Mudah-mudahan tidak terjadi apa-apa, semua berjalan dengan lancar, aman, semuanya bahagia. Kita semuanya optimis memasuki Tahun Baru 2022 dan perekonomian di Bantul semakin membaik," harap Bupati. (Antara/mar3/jpnn)
Di Kabupaten Bantu, Daerah Istimewa Yogyakarta, hanya dalam dua hari telah dikunjungi oleh puluhan ribu wisatawan.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News