Kena Comeback Persipura, Pelatih dan Pemain PSS Sleman Sampai Tak Bisa Berkata-kata
Hal serupa juga diutarakan oleh pemain PSS Sleman Ramdani Lestaluhu. Mantan pemain Persija Jakarta itu juga tampak bingung untuk menggambarkan pertandingan.
Baca Juga:
"Selamat buat Persipura. Saya juga bingung mau berbicara apa, saya pikir kami yang menang, tetapi inilah sepak bola," ucap dia.
Jalannya pertandingan
PSS Sleman yang menargetkan kemenangan pada laga itu, berhasil unggul cepat pada menit ke-5.
Wander Luiz membawa PSS Sleman unggul berkat kesigapannya menyambar bola muntahan yang tak mampu diamankan oleh kiper Persipura.
Persipura berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-21 lewat aksi Elisa Basna yang sukses menyambut umpan bola mati.
Skor bertahan 1-1 sampai jeda babak pertama.
Memasuki babak kedua, PSS Sleman kembali unggul pada menit ke-52 berkat tendangan keras Irkham Mila yang menghantam sisi pojok gawang Persipura.
PSS Sleman kembali kalah saat menghadapi Persipura. Padahal, sempat unggul dua kali. Pelatih sampai tak bisa berkata-kata.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News