Fisik Pemain PSS Sleman Menurun, Tim Pelatih Lakukan Hal Ini

Kamis, 19 Mei 2022 – 07:50 WIB
Fisik Pemain PSS Sleman Menurun, Tim Pelatih Lakukan Hal Ini - JPNN.com Jogja
Latihan PSS Sleman. Foto: Instagram/pssleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Tim pelatih PSS Sleman telah melakukan pengetesan fisik para pemain untuk mengetahui seberapa prima kondisi Bagus Nirwanto dan kawan-kawan setelah libur Lebaran 2022.

Tes fisik penting dilakukan untuk menyusun materi latihan dan mempersiapkan diri mengarungi Liga 1 musim 2022/2023.

Pelatih fisik PSS Sleman Asep Ardiansyah mengatakan berdasarkan hasil pengetesan fisik para pemain ditemukan sedikit penurunan performa.

“Untuk hasil tes fisik yang sudah kami lakukan tadi pagi datanya sudah kami dapat. Memang ada penurunan, tetapi masih dalam tahap wajar,” ujar Asep.

Guna meningkatkan performa fisik para pemain, Asep mengatakan tim pelatih telah menyiapkan materi latihan yang berbeda untuk pagi dan sore hari.

Pada pagi hari, materi latihan yang diterapkan adalah pertahanan individu.

Sedangkan sore harinya materi pertahanan sudah masuk ke kelompok atau tim.

“Untuk besok rencananya kami akan mengadakan sedikit peningkatan fisik di lapangan Macanan,” sambungnya.

Para pemain PSS Sleman telah melakukan tes fisik untuk mempersiapkan diri mengarungi latihan. Hasilnya, ditemukan penurunan performa fisik.
Sumber pssleman.id
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News