Riki Dwi Sampaikan Salam Perpisahan kepada Persekat Tegal
Pemilik nomor punggung 17 ini juga memberikan apresiasi atas peran seluruh pihak yang telah membantu kepindahannya dari Tegal ke Sleman.
“Saya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada pak Andy yang sudah membantu perpindahan saya ke PSS, serta Pak Ersal dan Pak Bagas yang sudah menerima saya sebagai bagian dari keluarga Persekat Tegal selama satu tahun ke belakang dan mengizinkan saya untuk bergabung bersama PSS,” timpalnya.
Riki mengatakan bahwa Persekat Tegal adalah bagian yang tidak akan dia lupakan dalam pejalanan karier sebagai pemain sepak bola profesional.
Kini, dia mengaku siap untuk memberikan yang terbaik untuk Super Elja.
“Saya secara pribadi selama satu tahun menjadi bagian dari keluarga Persekat ingin meminta maaf jika ada kesalahan kata maupun perbuatan yang kurang mengenakan. Semoga Persekat bisa mengarungi kompetisi dengan lancar dan bisa mencapai target yang diinginkan,” ujarnya.
Sebelumnya, tim Super Elja sudah kedatangan delapan pemain baru, yaitu Fandi Eko Utama, Hambali Tolib, Ibrahim Sanjaya, Marckho Sandy Meraudje, Muhammad Ridwan, Dedy Gusmawan, Todd RIvaldo Ferre, da Try Hamdani.
Beberapa nama lama yang musim lalu dibekap cedera juga ada yang dipastikan tetap bertahan.
PSS Sleman mengumumkan bahwa mereka tetap akan diperkuat oleh dua pemain senior, yaitu Wahyu Sukarta dan Ega Rizky.
Polemik tentang status Riki Dwi Saputro sebentar lagi akan berakhir. Sang pemain sudah menyampaikan salam perpisahan kepada Persekat Tegal.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News