Coach Seto Sebut PSM Makassar Tim yang Solid, Penggawa PSS Sleman jangan Demam Panggung

Sabtu, 23 Juli 2022 – 09:00 WIB
Coach Seto Sebut PSM Makassar Tim yang Solid,  Penggawa PSS Sleman jangan Demam Panggung - JPNN.com Jogja
Pemain PSM Makassar saat latihan. Ilustrasi. Foto: Dok PSM Makassar

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman akan menjamu PSM Makassar dalam laga perdana Liga 1 musim 2022/2023 pada Sabtu (23/7).

Pertandingan penting itu akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo pada pukul 18.15 WIB.

Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro memuji calon lawannya sebagai tim yang solid dan selalu tampil bagus.

"Saya pikir PSM adalah tim yang solid dan bagus. Mereka mewakili Indonesia di Piaa AFC," kata Seto saat konferensi pers sebelum laga, Jumat (22/7).

Sebagaimana diketahui, PSM Makassar menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil lolos ke semifinal zona ASEAN Piala AFC 2022 setelah menjadi juara grup H.

"Para pemain PSM Makassat tidak jauh berubah, hanya tambal sulam. Mereka tim yang cukup bagus sejak awal," ucap Seto.

Menurut dia, tidak ada pemain yang harus dikawal khusus di pasukan Juku Eja.

"Bukan satu dua pemain, tetapi hampir semua pemain bagus merata. Pemain asingnya juga bagus," kata Seto.

Seto mengakui bahwa laga perdana melawan PSM Makassar akan menjadi pertandingan yang berat bagi penggawa Super Elang Jawa.

PSS Sleman akan menjamu PSM Makassar pada laga perdana Liga 1. Coach Seto memuji PSM sebagai tim yang solid.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia