Pelatih Sebut 2 Pemain Asing PSS Sleman Belum Tampil Maksimal, Siapa?

Minggu, 24 Juli 2022 – 10:15 WIB
Pelatih Sebut 2 Pemain Asing PSS Sleman Belum Tampil Maksimal, Siapa? - JPNN.com Jogja
Pemain asing PSS Sleman Ze Valente. Foto: Instagram/pssleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman harus mengakui keunggulan tamunya PSM Makassar pada laga perdana Liga 1 musim 2022/2023.

Pertandingan yang digelar di Stadion Maguwoharjo pada Sabtu malam (23/7) itu dimenangkan oleh PSM Makassar dengan skor tipis 2-1.

Gol PSM Makassar diborong oleh Wiljan Pluim pada babak pertama, sedangkan PSS hanya bisa memperkecil ketertinggalan lewat aksi pemain baru Tallyson Duarte.

Pada pertandingan malam tadi, pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro membuat kejutan dengan menurunkan semua pemain asingnya.

Muhammad Ridwan sebagai penjaga gawang, dikawal oleh empat pemain bertahan, yaitu Syaiful Ramadhan, Tallysson Duarte, Dedy Gusmawan, dan Muhammad Bagus Nirwanto.

Lini tengah PSS Sleman diisi oleh Jihad Ayoub, Dave Mustaine dan Muhammad Rifky Suryawan.

Sedangkan barisan penyerangan Super Elja di pimpin oleh Todd Ferre dan Mychell Chagas. Kedua pemain itu dibantu oleh Ze Valente sebagai gelandang serang.

Keputusan Coach Seto menurunkan keempat pemain asingnya menimbulkan tanda tanya, mengingat mereka baru saja tiba dan belum memiliki pengalaman bermain di liga Indonesia.

PSS Sleman kalah dari PSM Makassar pada laga perdana. Padahal, semua pemain asing sudah diturunkan. Ada 2 pemain asing PSS Sleman yang dinilai belum maksimal.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia