Ada Andil Markus Horison dalam Aksi Heroik Kiper Timnas U-16 Indonesia

Kamis, 11 Agustus 2022 – 07:15 WIB
Ada Andil Markus Horison dalam Aksi Heroik Kiper Timnas U-16 Indonesia  - JPNN.com Jogja
Penjaga gawang Timnas U-16 Indonesia Andrika Fathir Rachman dalam sesi konferensi pers pada Rabu (10/8). Foto: M. Sukron Fitriansyah/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Timnas U-16 Indonesia memastikan satu tiket ke babak final AFF U-16 Boys Champions 2022.

Kepastian tersebut didapat setelah Garuda Muda menundukkan Myanmar U-16 lewat drama adu penalti pada Rabu (10/8) di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Kedua negara tersebut dalam 90 menit bermain sama kuat sehingga harus dilanjutkan dengan babak adu penalti. 

Kiper Timnas U-16 Indonesia Andrika Fathir Rachman menjadi pahlawan setelah menggagalkan eksekusi penalti pemain lawan.

Pemain berusia 16 tahun tersebut mengungkapkan ada peran Markus Horison dalam keberhasilan itu.

Sesaat sebelum adu penalti, Markus Horison tampak memberikan dorongan motivasi kepada Andrika di pinggir lapangan pertandingan. 

"Saya disuruh tetap tenang dan kemarin kami juga sudah latihan. Jadi, tips dari cocah sudah saya praktikkan," kata pemain nomor punggung 28 tersebut. 

Dia mengaku sempat tegang sesaat akan dilangsungkan babak adu penalti tersebut. 

Di balik penampilan gemilang kiper timnas U-16 Indonesia Andrika Rachman saat menggagalkan penalti lawan, ternyata ada peran Markus Horison.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News