Latihan Perdana PSIM Disaksikan Suporter, Kas Hartadi: Luar Biasa!

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSIM Jogja menggelar latihan perdana di Stadion Mandala Krida pada Sabtu (1/7).
Latihan tersebut dipimpin langsung oleh pelatih kepala Kas Hartadi.
Sejumlah pemain termasuk rekrutan anyar PSIM, seperti Hariono dan Dias Angga juga tampak sudah mengikuti latihan.
Latihan perdana tersebut bahkan disaksikan langsung oleh ratusan suporter PSIM di tribun stadion.
Mereka menyanyikan yel-yel selama latihan berlangsung untuk memberikan semangat kepada penggawa Laskar Mataram.
Kas Hartadi menganggap dukungan suporter tersebut sebagai motivasi.
"Itu adalah motivasi juga buat saya, buat pemain dan buat semuanya dengan dukungan suporter yang banyak ini,” ujar Kas Hartadi.
Hal senada juga diungkapkan oleh gelandang PSIM Jogja Hariono.
Latihan perdana PSIM Jogja disaksikan langsung oleh ratusan pendukung mereka. Kas Hartadi jadi termotivasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News