Harapan PSIM kepada Dua Sosok Pilihan Seto Nurdiyantoro

Senin, 03 Juni 2024 – 12:10 WIB
Harapan PSIM kepada Dua Sosok Pilihan Seto Nurdiyantoro  - JPNN.com Jogja
PSIM Jogja tunjuk Erwan Hendarwanto sebagai asisten pelatih dan Didik Wisnu sebagai pelatih kiper. Foto: Media Officer

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSIM Jogja mengumumkan Erwan Hendarwanto dan Didik Wisnu bergabung dengan tim kepelatihan Laskar Mataram.

Keduanya bakal menemani Seto Nurdiyantoro sebagai asisten pelatih dan pelatih kiper.

Manajer PSIM Jogja Razzi Taruna mengatakan alasan memboyong dua sosok yang lekat dengan PSIM tersebut.

Menurutnya, Erwan dan Didik memiliki pengalaman yang terbukti sehingga cocok dengan tim ini.

"Mereka pernah bekerja sama dengan coach Seto sebelumnya. Selain itu, kedua orang ini merupakan pilihan langsung dari coach Seto," kata Razzi.

Ia berharap kedua sosok yang dipilih Seto tersebut dapat bersinergi di dalam tim nantinya.

"Harapannya mereka sudah tahu satu sama lain, bisa bersinergi. Jadi, chemistry-nya cocok, tidak perlu adaptasi lagi,” katanya.

Selain itu kehadiran Erwan dan Didik diharapkan mampu mengembalikan performa terbaik tim. (mcr25/jpnn)

PSIM Yogyakarta mengumumkan Erwan Hendarwanto dan Didik Wisnu bergabung dengan tim kepelatihan.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia