Mengembalikan Lagi Mental Pemain PSS Sleman Seusai Dikalahkan Malut United

Jumat, 04 Oktober 2024 – 09:30 WIB
Mengembalikan Lagi Mental Pemain PSS Sleman Seusai Dikalahkan Malut United - JPNN.com Jogja
Pemain PSS Sleman menjalani sesi latihan. Foto: Media Officer

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman mendapatkan hasil mengecewakan saat laga melawan Malut United di Stadion Manahan Surakarta pada Kamis (26/9).

Tim berjuluk Super Elja itu takluk dengan skor 0-1 sehingga harus kembali menempati dasar klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan dua poin dari tujuh laga.

Seusai kekalahan itu, para pemain PSS Sleman diberi jatah libur selama tiga hari, kemudian kembali berlatih pada Selasa (1/10).

Manjer PSS Sleman Leonard Tupamahu mengatakan latihan hari pertama difokuskan pada evaluasi serta perbaikan kesalahan yang terjadi di pertandingan tersebut.

“Kami sudah kembali menjalani latihan dari kemarin setelah libur tiga hari setelah pertandingan melawan Malut kemarin. Fokus kami tentu saat ini memperbaiki kesalahan yang terjadi di laga kemarin. Tujuannya jelas untuk meraih hasil maksimal di pertandingan berikutnya lawan Barito,” kata Leonard seusai mendampingi latihan di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Rabu (2/10).

Leonard mengatakan jeda internasional sampai 20 Oktober mendatang akan digunakan sebagai momentum untuk bangkit dan memperkuat koordinasi tim serta memperbaiki aspek-aspek yang dianggap kurang optimal.

Dengan persiapan yang matang, mereka berharap bisa meraih hasil maksimal dalam laga penting melawan PS Barito Putera yang akan datang.

“Taktikal dan strategi juga menjadi hal yang kami dalami pada jeda internasional ini. Mental pemain untuk percaya diri dalam pertandingan juga kami tingkatkan. Latihan sejauh ini berjalan seperti biasa dan kami yakin bisa berkembang menjadi lebih baik dalam beberapa hari ini,” imbuh Leonard Tupamahu.

PSS Sleman akan menggunakan jeda internasional untuk mengembalikan mental pemain dan memperkuat koordinasi demi meraih hasil maksimal pada laga berikutnya.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News