Segera, Kulon Progo Akan Jadi Kabupaten Layak Anak

Senin, 20 Desember 2021 – 10:00 WIB
Segera, Kulon Progo Akan Jadi Kabupaten Layak Anak - JPNN.com Jogja
Kulon Progo akan segera jadi kabupaten layak anak dan perempuan (Foto: Antara)

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah dan DPRD Kabupaten Kulon Porogo, DIY, sedang mengupayakan untuk mengebut pembentukan rancangan Peraturan Daerah (Perda) tentang Kabupaten Layak Anak (KLA).

Perda KLA tersebut direncanakan bakal rampung akhir tahun ini, sehingga Kabupaten Kulon Progo bisa segera dinyatakan sebagai wilayah yang ramah terhadap anak dan perempuan.

Perda KLA ini merupakan rancangan hasil inisiatif DPRD Kulon Progo yang disambut baik oleh Pemkab Kulon Progo.

Ketua DPRD Kulon Progo Akhid Nuryati mengatakan, Perda KLA penting untuk segera disahkan agar daerah tersebut memiliki regulasi yang pasti tentang perlindungan anak dan perempuan.

"Hak anak dan perempuan diharapkan menjadi perhatian serius oleh para pihak, baik legislatif, eksekutif, maupun masyarakat umum," kata Akhid, Minggu (19/12).

Dia mengatakan, Perda KLA tidak akan bisa teruwujud jika tidak mendapat dukungan dari pihak-pihak terkait, misalnya Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) desa.

Menurut Akhid, saat ini masih ada hak-hak anak dan perempuan yang belum terpenuhi di Kulon Progo.

Karena itu, Raperda KLA penting untuk segera disahkan.

Kabupaten Kulon Progo sedang mengebut untuk pengesahan Perda KLA agar bisa menjadi Kabupaten Layak Anak dan Perempuan
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News