Covid-19 Meningkat di Yogyakarta, Bagaimana Pengaruhnya Terhadap Penumpang PT KAI?

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kasus positif Covid-19 di beberapa daerah kembali naik dan menimbulkan kekhawatiran.
Di tambah lagi dengan varian baru Omicron yang sudah masuk ke daerah-daerah.
Lonjakan dan temuan varian baru tersebut bahkan sudah terjadi di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kendati demikian, ancaman tersebut belum memberikan pengaruh signifikan pada aktivitas sehari-hari masyarakat.
Salah satunya pada penumpang KAI yang naik dan turun di stasiun-stasiun Yogyakarta.
"Sampai saat ini (pengaruh) belum tampak signifikan," kata Manajer Humas Daerah Operasi (Daop) 6 Yogyakarta Supriyanto, Kamis (3/2).
PT KAI sendiri menerapkan protokol kesehatan yang ketat bagi calon penumpang kereta api.
"Persyaratan naik KA wajib menunjukkan hasil negatif Rapid Test Antigen atau PCR," imbuhnya.
Lonjakan Covid-19 dan temuan varian Omicron belum berdampak signifikan terhadap penumpang KAI yang turun di Yogyakarta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News