Sudah Musim Hujan, Siaga Kekeringan Masih Berlaku di Bantul
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Hampir semua wilayah di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sudah memasuki musim hujan dengan intensitas yang tinggi.
Meskipun begitu, status siaga darurat bencana kekeringan masih berlaku di Kabupaten Bantul, DIY.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Bantul Antoni Hutagaol mengatakan status siaga kekeringan diberlakukan untuk memberikan bantuan air bersih kepada warga yang membutuhkan.
Menurut dia, status siaga kekeringan diperpanjang sejak 1 hingga 30 November 2024.
Antoni mengatakan sampai saat ini masih ada beberapa wilayah di Bantul yang krisis air sehingga membutuhkan bantuan dari pemerintah.
"Sampai sekarang masih banyak masyarakat yang memohon droping air bersih," katanya.
Menurut dia, status siaga kekeringan tersebut juga mengacu pada Surat Keputusan (SK) Bupati Bantul Nomor 442 Tahun 2024 tentang Status Siaga Darurat Kekeringan di Bantul.
Dalam SK tersebut menyatakan bahwa berdasarkan musim kemarau 2024, beberapa wilayah di Bantul terutama daerah perbukitan dan dataran tinggi berpotensi terjadi kekeringan dan kekurangan air bersih.
BPBD Bantul masih mendistribusikan air bersih kepada masyarakat meskipun saat ini sudah memasuki musim hujan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News