Penyebab Fenomena Hujan Es di Jogja

Rabu, 12 Maret 2025 – 09:00 WIB
Penyebab Fenomena Hujan Es di Jogja - JPNN.com Jogja
Hujan es di Jogja. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dilanda hujan lebat yang disertai angin kencang pada Selasa sore (11/3). Di beberapa wilayah bahwa terjadi fenomena huja es.

Kepala Stasiun Meteorologi Yogyakarta Warjono mengatakan bahwa hujan es terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Sleman, Kota Yogyakarta, dan Bantul.

"Terjadi di Sleman dan Bantul, ya, sebagian karena memang ini bergerak. Di Kota Yogyakarta juga ada," ujarnya.

Warjono menjelaskan hujan es ini dipicu oleh keberadaan awan Cumulonimbus yang mencapai ketinggian hingga 15 kilometer dengan suhu puncak awan tercatat mencapai minus 7,2 derajat Celsius.

Menurut dia, proses terbentuknya hujan tersebut lantaran butiran es di ketinggian tidak mengalami gesekan yang cukup untuk mencair sebelum mencapai permukaan.

Warjono menuturkan bahwa hujan es juga dipicu adanya downdraft atau aliran udara turun yang kuat sehingga butiran es jatuh ke permukaan dengan minim hambatan.

Angin dari arah barat yang bertiup ke timur juga berperan dalam membawa awan hujan es ini ke sejumlah wilayah di Yogyakarta.

Selain hujan es, fenomena ini juga disertai angin kencang dan petir yang terpantau di beberapa lokasi.

Jogja dilanda hujan es pada Selasa sore (11/3). Ternyata hujan es dipicu oleh keberadaan awan Cumulonimbus.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News