Dikpora DIY Menyelidiki Kebocoran Soal ASPD, Kepala SMPN 10 Yogyakarta Dipanggil

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Dugaan kebocoran soal ujian Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) SMPN 10 Yogyakarta sedang jadi perbincangan di media sosial.
Merespons hal tersebut, Dinas Pendidikan Pemuda, dan Olahraga (Dikpora) DIY merespons dengan menyelidiki isu tersebut.
Kepala Disdikpora DIY Suhirman mengatakan mereka telah bergerak mengumpulkan data-data terkait dugaan kebocoran soal ASPD tersebut.
"Ini masih berupa dugaan ya, tetapi kami akan cari dahulu sumbernya. Kemudian, kami teliti betul secara menyeluruh," katanya, Rabu (7/5).
Setelah itu, Suhirman mengatakan mereka akan memverifikasi data-data dan informasi yang dimiliki.
"Lalu, dirangkum untuk tindak lanjut apa yang harus kami lakukan nantinya," kata Suhirman.
Selain itu, pemanggilan kepala SMPN 10 Yogyakarta telah dipanggil dan dimintai klarifikasi.
Menurut Suhirman, beberapa pihak juga dijadwalkan untuk dimintai klarifikasi dalam permasalahan ini.
Kepala Dikpora DIY mengatakan telah bergerak cepat merespons dugaan kasus kebocoran soal ASPD di SMPN 10 Yogyakarta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News