Kasus Covid-19 di DIY Meroket, PHRI Harap-Harap Cemas Jika Ada Penyekatan

Senin, 21 Februari 2022 – 09:50 WIB
Kasus Covid-19 di DIY Meroket, PHRI Harap-Harap Cemas Jika Ada Penyekatan - JPNN.com Jogja
DIY ditetapkan sebagai daerah dengan PPKM Level 3. Foto: Ricardo/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Angka positif Covid-19 harian di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Minggu (20/2) tembus 1.807 kasus.

Ini menjadi rekor terbaru penambahan kasus positif Covid-19 di DIY dalam sehari.

Pemerintah Daerah (Pemda) DIY tidak menutup kemungkinan membuka opsi untuk melakukan penyekatan di perbatasan.

Hal tersebut guna membatasi mobilitas keluar masuk orang ke wilayah DIY.

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY sendiri berharap rencana tersebut tidak terjadi.

Ketua PHRI DIY Deddy Pranowo Eryono mengatakan pihaknya selalu menjalin komunikasi dengan Pemda DIY.

"Pemda DIY memohon agar kami mempertahankan protokol kesehatan yang sudah dilaksanakan," jelas Deddy, Minggu (20/2).

Menurut Deddy, calon wisatawan yang menunda kedatangannya terbilang banyak sehingga akan merepotkan apabila dilakukan penyekatan.

Kasus positif Covid-19 di DIY terus meroket dan merepotkan sejumlah pihak. PHRI DIY pun harap-harap cemas soal rencana penyekatan di DIY.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News