Melihat Pariwisata Bantul dari Jepretan Fotografer Terbaik

Senin, 18 Juli 2022 – 07:45 WIB
Melihat Pariwisata Bantul dari Jepretan Fotografer Terbaik - JPNN.com Jogja
Lomba fotografi di Bantul. Foto: Antara

Nantinya, karya-karya terbaik itu akan menjadi bahan terbaru untuk mempromosikan beragam destinasi di Bantul.

"Jangan sampai gambar yang kami promosikan tiga tahun lalu kelihatannya bagus ternyata sekarang sudah berubah sehingga membuat orang kecewa. Sangat penting untuk melihat gambar yang sesuai kondisi di lapangan," ucapnya.

Lomba fotografi wisata ini diikuti 150 peserta baik dari fotografer maupun masyarakat umum. Masing-masing peserta hanya boleh mengirimkan maksimal lima foto.

Dalam lomba fotografi tersebut diambil tiga karya foto terbaik, tiga karya juara harapan, dan 10 karya foto sebagai juara favorit untuk mendapatkan penghargaan dari Dinas Pariwisata.

"Ternyata Bantul menarik minat fotografer untuk mengembangkan kemampuan sekaligus mengekspresikan kemampuan mereka. Kami mengapresiasi dengan penilaian agar selalu berkarya lebih baik lagi," ujar dia.

Destinasi wisata di Bantul cukup banyak, di antaranya Seribu Batu Songgo Langit, Curug Pulosari, Pantai Parangtritis, Pantai Parangkusumo,  Gumuk Pasir Parangkusumo,  Hutan Pinus Mangunan, Bukit Panguk Kediwung,  Puncak Pinus Becici, dan Jurang Tembelan.

Pada 2021 lalu, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Bantul mencapai 1,37 juta orang dengan pendapatan sekitar Rp 13,3 miliar. (antara/jpnn)

Dispar Bantul menggelar lomba dan pameran fotografi untuk melihat kondisi terkini objek pariwisata di Bantul.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News