Sultan HB X Ingin Fesyen Berkontribusi Terhadap Perekonomian Jogja, Bagaimana Caranya?

Kepala Disperindag DIY Syam Arjayanti mengatakan rangkaian JFW 2022 dengan tema "Karya Wastra Bhinneka, Bangkitkan IKM Fashion" diawali dengan dialog tentang mewujudkan Yogyakarta sebagai pusat industri fashion dunia.
Menurut dia, dialog bertujuan untuk membangun kesamaan persepsi serta memperkuat sinergi antarstakeholder dalam rangka akselerasi Jogja sebagai pusat fasyen dunia.
Kemudian sebagai sarana diseminasi dan alignment kebijakan lintas institusi khususnya terkait upaya peningkatan pertumbuhan industri fasyen dan perdagangan melalui penyusunan roadmap Jogja sebagai pusat fasyen dunia.
"Menggali ekspektasi dari pelaku usaha baik industri barang dan jasa bidang fasyen serta perdagangan dan stakeholder pendukung terkait pengembangan dan implementasi pengembangan fasyen DIY," katanya. (antara/jpnn)
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X ingin agar industri fesyen bisa berkontirbusi terhadap perekonomian di Jogja. Begini caranya.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News