Ormas-Ormas di Jogja Bertemu Kapolda DIY, Ada yang Dibahas, Penting

Kamis, 12 Januari 2023 – 10:05 WIB
Ormas-Ormas di Jogja Bertemu Kapolda DIY, Ada yang Dibahas, Penting - JPNN.com Jogja
Pertemuan Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan dengan sejumlah ormas pada Rabu (11/1). Foto: Humas Polda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mendapat dukungan dari organisasi masyarakat (ormas) dalam upayanya memberantas kejahatan jalanan dan premanisme.

Sejumlah ormas di DIY dan Magelang tersebut melangsungkan aksi simpatik dan berdiskusi bersama Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan pada Rabu (11/1).

Sederet ormas yang mengikuti aksi tersebut adalah Markids, BB9, FKJR, Ranggagas, Merkade, STS, Aliansi Masyarakat DIY Bersatu, FKPPI, KIBER, Generasi Muda untuk Perubahan, Lindu Aji Magelang dan Banser DIY.

Kapolda DIY mengatakan pihaknya sepakat secara bersama-sama untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di Yogyakarta. 

"Saya sudah bertemu dengan perwakilan dari rekan-rekan ormas dan kami telah bersepakat untuk menjaga keamanan di Jogja," kata dia.

Kemudian, ia turut mengajak masyarakat Yogyakarta untuk saling menjaga kerukunan antarsesama.

Di sisi lain, pihaknya juga siap untuk melakukan pengawasan dalam penegakan hukum.

"Poin besarnya adalah Yogyakarta harus dibikin aman dan nyaman," kata Irjen Suwando. 

Sejumlah Ormas di Yogyakarta dan Magelang memberikan dukungan kepada Polda DIY dalam memberantas kejahatan jalanan dan premanisme.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News