Polda DIY Gelar Salat Gaib, Bersimpati Atas Tewasnya 3 Anggota Polri Lampung

Rabu, 19 Maret 2025 – 13:00 WIB
Polda DIY Gelar Salat Gaib, Bersimpati Atas Tewasnya 3 Anggota Polri Lampung - JPNN.com Jogja
Jajaran Polda DIY melaksanakan solat ghoib pada Selasa (18/3). Foto: Humas

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta turut bersimpati kepada tiga anggota Polri yang tewas saat bertugas di Way Kanan, Lampung.

Anggota Polda DIY memberikan penghormatan dengan menggelar salat gaib di Masjid Babussalam pada Selasa (18/3).

Salat gaib diikuti seluruh personel Polda DIY dan jajaran polres hingga polsek.

Tiga anggota Polri yang tewas saat penggrebekan tempat sabung ayam adalah Kapolsek Negara Batin Iptu Lusiyanto, Bripda M. Ghalib Surya Ganta anggota Satreskrim Polres Way Kanan dan Bripka Petrus Apriyanto anggota Polsek Negara Batin. 

Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Ihsan menyampaikan duka mendalam atas gugurnya ketiga anggota Polri tersebut. 

Menurutnya, hal ini sebagai bentuk solidaritas dan doa bagi korban. 

"Mereka adalah prajurit Bhayangkara sejati yang mengorbankan jiwa dan raga demi keamanan masyarakat," katanya. 

Mantan kapolres Bantul itu mengatakan dedikasi dan perjuangan ketiga anggota Polri tersebut akan terus dilanjutkan sebagai wujud pengabdian kepada bangsa dan negara. (mcr25/jpnn)

3 anggota Polri tewas saat menggerebek tempat sabung ayam di Way Kanan, Lampung. Anggota Polda DIY bersimpati dengan menggelar salat gaib.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News