Penutupan Patung Bunda Maria Tanpa Paksaan? Setara Institute: Sulit Dipercaya

Jumat, 24 Maret 2023 – 11:15 WIB
Penutupan Patung Bunda Maria Tanpa Paksaan? Setara Institute: Sulit Dipercaya - JPNN.com Jogja
Tangkap layar video penutupan patung Bunda Maria di Kulon Progo. Foto: Instagram/YLBHI

Penutupan patung Bunda Maria itu dihadiri oleh pihak kepolisian, perwakilan pemilik rumah doa, pengelola rumah doa dan tokoh masyarakat sekitar. 

Menurut Kapolres, ada kesalahpahaman informasi yang ditulis anggotanya dalam laporan tersebut. 

"Tidak ada ormas yang mengganggu keamanan dan ketenteraman. Bila ada ormas yang mengganggu keamanan, kenyamanan dan ketenteraman khusunya di wilayah Kulon Progo, akan kami tindak,” kata kapolres, Kamis malam (23/3).

Menurutnya, penutupan patung Bunda Maria itu murni inisiatif pemilik rumah doa tersebut tanpa adanya tekanan.

"Yang melakukan penutupan adalah pihak keluarga, dalam hal ini adalah adik kandung pemilik rumah doa," ujarnya. (mcr25/jpnn)

Meski sudah melakukan klarifikasi, Setara Institute menilai publik sukar percaya bahwa penutupan patung Bunda Maria tanpa tekanan pihak luar.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News