Sultan Minta Warga Jogja Menyambut Baik Pemudik dan Wisatawan Saat Lebaran

Rabu, 12 April 2023 – 11:42 WIB
Sultan Minta Warga Jogja Menyambut Baik Pemudik dan Wisatawan Saat Lebaran - JPNN.com Jogja
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X menyambut tamu Kapolda DIY dan Komandan Korem 072/Pamungkas pada Selasa (11/4). Foto: Humas Pemda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Menjelang Idulfitri 1444 Hijriah, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengimbau masyarakat agar menjaga keamanan dan kenyamanan. 

Pasalnya, saat Lebaran pasti banyak masyarakat dari luar Jogja yang akan datang sehingga penting untuk menjaga dua hal tersebut. 

"Saya berharap supaya kita warga Jogja bisa menerima kehadiran mereka dengan baik," katanya, Selasa (11/4).

Ia menekankan bahwa menerima dengan baik artinya tamu harus bisa merasa aman dan nyaman selama di Jogja.

"Sehingga rasa aman dan nyaman itu bisa terus kita jaga," ujar Sultan. 

Di sisi lain, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan mengungkapkan kondisi keamanan jelang Lebaran tahun ini.

"Untuk situasi keamanan dan ketertiban di masyarakat, perbandingan dari Oktober-Desember 2022 dengan triwulan sebelumnya, angka kriminalitas turun 12,36 persen," kata kapolda.

Kemudian, perbandingan lainnya adalah Januari-Maret 2023 angkanya turun lagi 36 persen.

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X menekankan dua hal ini kepada warga Jojga jelang lebaran. Sambut baik dan jaga keamanan.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News