Cara Kepolisian di Jogja Memperingati HUT ke-72 Humas Polri
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Bidang Humas Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY) dan Seksi Humas Polres Bantul berkolaborasi dalam kegiatan pelepasan anak penyu atau tukik di Pantai Samas, Senin (2/10).
Kegiatan itu diklaim sebagai bentuk dukungan pada pelestarian alam dan upaya mempertahankan keanekaragaman flora dan fauna yang berstatus dilindungi.
Kaurpenum Subbidpenmas Bidang Humas Polda DIY AKP Estiqomah mengatakan kegiatan itu masuk dalam rangkaian peringatan HUT ke-72 Humas Polri.
"Kami berada di Pantai Samas bertujuan untuk ikut melestarikan lingkungan dengan melepas tukik ke laut," katanya.
Upaya ini diharapkannya dapat menambah populasi penyu di alam liar sehingga menjaga keseimbangan ekosistem laut.
"Kami berharap dapat lebih berkontribusi dalam pelestarian pentu laut dan menjaga keberlanjutan sumber daya alam melalui keseimbangan ekosistem laut," kata Estiqomah.
Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry menambahkan kegiatan ini dilaksanakan serentak dalam rangka HUT Humas Polri.
"Ke depannya kami juga masih akan melaksanakan bakti sosial lainnya, salah satunya berupa penyaluran bantuan iqro' dan Al-quran untuk Taman Al-quran (TPA)," kata Jeffry.
Dalam rangka merayakan HUT ke-72 Humas Polri, anggota kepolisian Yogyakarta menggelar bakti sosial di Pantai Samas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News