Dua Nelayan yang Hilang Akhirnya Ditemukan, Innalillahi
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Anak buah kapal (ABK) nelayan asal Provinsi Banten yang sempat hilang akhirnya ditemukan pada Jumat (15/3).
Dua ABK tersebut ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di daratan sekitar Padukuhan Cubung dan perairan Pantai Cubung.
Koordinator Pos Basarnas Kulon Progo Seto Satrio mengatakan keduanya atas nama Anggi dan Arba.
"Jarak penemuan dari lokasi kejadian ke korban pertama kurang lebih tujuh kilometer dan dari lokasi kejadian ke korban kedua sekitar sepuluh kilometer," kata Seto.
Kedua korban ditemukan oleh warga yang tengah berada di sekitar lokasi.
Penemuan korban lalu dilaporkan petugas SAR Gabungan untuk dilakukan evakuasi.
Kemudian korban dibawa menuju RSUD Wates untuk kepentingan lebih lanjut.
Sebelumnya sebuah kapal nelayan kehabisan BBM di perairan Karangwuni, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta pada 13 Maret 2024.
Dua nelayan yang hilang di perairan Karangwuni akhirnya ditemukan. Keduanya meninggal dunia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News