Sejumlah Fakta Menarik Jelang Laga Penuh Gengsi Indonesia Vs Vietnam

Rabu, 15 Desember 2021 – 08:45 WIB
Sejumlah Fakta Menarik Jelang Laga Penuh Gengsi Indonesia Vs Vietnam - JPNN.com Jogja
Fakta menarik jelang laga Indonesia vs Vietnam. Fotto: PSSI

jogja.jpnn.com, SINGAPURA - Timnas Indonesia dan Vietnam akan saling beradu dalam laga pamungkas grup B Piala AFF 2020 pada Rabu (15/12) di Stadion Bishan, Singapura.

Laga nanti akan menjadi pertandingan yang sulit untuk Timnas, mengingat, beberapa pertemuan terakhir lebih sering dimenangkan oleh Vietnam.

Indonesia dan Vietnam sama-sama mengumpulkan enam poin dari dua laga, namun tim Garuda lebih unggul agresivitas gol sehingga berhak menduduki peringkat pertama grup B.

Indonesia menang pada laga perdana melawan Kamboja dengan skor 4-2, Kamis (9/12) malam.

Gol-gol Timnas Indonesia dicetak oleh Rachmat Irianto (4' dan 33'), Evan Dimas (17'), dan Ramai Rumakiek (54').

Sedangkan gol Kamboja dicetak oleh Yue Safe (37') dan Prak Mony Udom (60').

Pada pertandingan kedua melawan Laos, Timnas Indonesia menang dengan skor 5-1 lewat gol-gol yang dicetak oleh Asnawi Mangkualam menit ke-23, Irfan Jaya (34'), Witan Sulaeman (56'), Ezra Walian (77'), dan Evan Dimas 84'.

Sementara itu, Vietnam memenangkan laga perdana melawan Laos dengan skor 2-0, kemudian menaklukkan Malaysia dengan skor 3-0.

Inilah sejumlah fakta menarik jelang laga grup B Piala AFF 2020 antara Timnas Indonesia dan Vietnam.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia