Rombongan Remaja di Jogja Berulah, Melukai Pengendara dengan Pisau Cutter
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Sekelompok remaja bikin gaduh di Jalan Bantul, Mantrijeron, Kota Yogyakarta pada 17 Juni 2024.
Rombongan sebanyak 15 sepeda motor tersebut tak terima karena karena disalip pengendara lain.
Kasatreskrim Polresta Yogyakarta AKP Probo Satrio mengatakan rombongan pelajar itu melukai Farhan dan Johan dengan tangan kosong dan pisau cutter pada dinihari.
Menurut AKP Probo, di simpang tiga Suryodiningratan dua korban yang berboncengan mendahului rombongan pelaku.
"Kemudian korban berhenti di rumah makan padang. Setelah korban turun tiba-tiba didatangi oleh dua pelaku dan menyerang menggunakan senjata tajam jenis celurit," katanya, Selasa (25/6).
Pengendara lain Abdullah Habib yang mengetahui keributan berusaha membubarkan massa, tetapi ia justru diserang rombongan pelaku menggunakan gesper.
"Setelah terjatuh, beberapa pelaku menginjak-injak korban di bagian kepala," ujarnya.
Selain itu, Habib turut diserang menggunakan pisau cutter.
Rombongan pelajar di Jogja melukai pengendara lainnya menggunakan pisau cutter.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News