Hari Kedua Pencarian Wisatawan Hanyut di Parangtritis, Korban Belum Ditemukan
Seorang korban dinyatakan hilang terseret ombak di Pantai Parangtritis pada Kamis (30/12).
Kecelakaan laut itu berawal saat rombongan wisatawan dari Pondok Pesantren Bumiayu, Brebes, tiba di Pantai Parangtritis Bantul pada pukul 02.00 WIB.
Selanjutnya, pada pukul 06.00 WIB, rombongan menuju Pantai Parangtritis.
Dua korban berinisial FAM (13) dan DA (15) asyik bermain air laut.
Tiba-tiba FAM terseret ombak sehingga DA mencoba untuk menolongnya.
Nahas, kedua anak itu sama-sama terseret ombak ke tengah laut.
Petugas Sarsatlinmas dan SAR Ditpolair yang sedang berpatroli saat itu langsung memberikan pertolongan dan korban DA berhasil dievakuasi ke tepi pantai.
Namun untuk korban FAM, warga Cibitung, Bekasi, belum dapat diselamatkan dan masih dalam pencarian SAR Gabungan.
Tim SAR gabungan melanjutkan pencarian seorang korban yang hanyut di pantai Parangtritis. Hingga hari kedua pencarian, korban belum ditemukan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News