PSS Sleman Optimis Menatap 3 Pertandingan Sisa, Pelatih Langsung Berbenah

Sabtu, 19 Maret 2022 – 10:36 WIB
PSS Sleman Optimis Menatap 3 Pertandingan Sisa, Pelatih Langsung Berbenah - JPNN.com Jogja
Pelatih PSS Sleman I Putu Gede. Foto: Instagram/pssleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman kembali mendapakan hasil buruk saat menghadapi PSIS Semarang pada pertandingan pekan ke-31 di stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (16/03).

Para penggawa PSS Sleman gagal mendapatkan poin karena kalah 0-1 dari PSIS Semarang.

Pelatih kepala PSS Sleman I Putu Gede tidak ingin terlalu lama larut dalam kesedihan karena masih ada tiga laga tersisisa yang wajib dimenangkan.

“Kami tetap optimis dan segera melupakan pertandingan malam hari ini. Kami harus cepat berbenah dan instrospeksi," kata Putu saat konferensi pers seusai laga.

PSS Sleman akan menghadapi Persipura Jayapura pada Minggu (20/3). Setelah itu, laga berikutnya adalah melawan Persela dan Persija Jakarta.

"Kami harus menatap pertandingan melawan Persipura. Ini yang harus kami persiapkan dan bekerja lebih keras lagi," ucap dia

Putu meminta anak asuhnya agar tak patah semangat menjelang berakhirnya tunramen Liga 1 2021/2022.

Senada dengan Coach Putu, gelandang Super Elang Jawa Ramdani Lestaluhu mengungkapkan akan bermain secara maksimal pada tiga laga tersisa.

“Saya mewakili pemain sebelumnya meminta maaf ke Sleman Fan semua karena hasilnya tidak sesuai harapan. Kami percaya pasti akan berubah karena nasib kami tergantung diri kami sendiri. Semua pemain tidak ada yang akan bermain setengah-setengah. Tiga pertandingan sisa kami pasti akan berjuang untuk mendapatkan hasil penuh,” ujar Ramdani.

PSS Sleman masih memiliki tiga pertandingan untuk dimainkan pada penghujung Liga 1 musim 2021/2022. Pelatih PSS Sleman ingin segera berbenah.
Sumber pssleman.id
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News