Respons Persekat Tegal Soal Polemik Riki Dwi di PSS Sleman, Semoga jadi Pelajaran

Selasa, 19 April 2022 – 08:06 WIB
Respons Persekat Tegal Soal Polemik Riki Dwi di PSS Sleman, Semoga jadi Pelajaran - JPNN.com Jogja
Riki Dwi Saputro saat diumumkan menjadi pemain Persekat Tegal. Foto: Instagram/Persekat Tegal

Menurutnya, kegaduhan yang terjadi beberapa hari terakhir sebaiknya disudahi.

“Dari saya sudah tidak mempermasalahkan hal tersebut. Saya juga berterima kasih kepada pihak PSS yang sudah jauh-jauh ke Tegal untuk sowan ke kamk. Semoga ini membuat tali silaturahmi antara Tegal dan Sleman kembali terjaga,” tutupnya.

Andy Wardhana menjelaskan bahwa kegaduhan tersebut terjadi karena ada beberapa prosedur dalam kepindahan Riki yang belum dilakukan.

Pada musim lalu PSS meminjam Riki dari Persekat. PSS Sleman telah menyiapkan surat untuk proses pengembalian Riki, tetapi hal tersebut urung terjadi karena beberapa hal.

Belakangan, PSS Sleman dan Riki telah bersepakat secara verbal bahwa pemain 27 tahun itu ingin melanjutkan bermain dengan PSS.

Manajemen PSS Sleman mengakui kekeliruan itu sehingga memutuskan langsung sowan ke Persekat Tegal untuk menyelesaikan permasalah tersebut. 

Andy menegaskan bahwa saat ini Riki Dwi memang masih terikat kontrak dengan Persekat Tegal.

Untuk perkembangan lebih lanjut, dalam beberapa hari ke depan PSS akan menunggu sikap yang diambil oleh Persekat terhadap pemain kelahiran Siak tersebut. (mar3/jpnn)

Manajemen PSS Sleman memilih untuk datang langsung ke Tegal dan berbicara kepada pihak Persekat tentang status Riki Dwi. Begini respons Persekat Tegal.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia