Konsep Acara Peluncuran Jersei PSS Sleman Diganti, Ternyata Ini Alasannya

Selasa, 19 Juli 2022 – 16:26 WIB
Konsep Acara Peluncuran Jersei PSS Sleman Diganti, Ternyata Ini Alasannya - JPNN.com Jogja
Acara peluncuran jersei baru PSS Sleman diganti dengan pertandingan persahabata. Foto: Dok. PSS Sleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman berencana untuk meluncurkan desain jersei baru yang akan digunakan untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2022/2023 pada Rabu (20/7).

Semula, peluncuran tersebut akan digelar dalam bentuk acara konser musik yang dihadiri oleh salah satu grup band ternama.

Namun, konser musik itu dibatalkan dan diganti dengan laga persahabatan PSS Sleman vs PSS Legends di Stadion Maguwoharjo.

Humas PT Putra Sleman Sembada (PT PSS) James Purba meminta maaf atas perubahan konsep acara yang mendadak.

“Pertama-tama, saya mohon maaf kepada PSS Fans atas kejadian ini yang menjadi polemik bagi kita semua,” ujarnya di Omah PSS, Sleman.

James mengatakan ada beberapa pertimbangan yang membuat manajemen membatalkan konser musik di Stadion Maguwoharjo.

Salah satunya adalah stadion itu akan menjadi tempat laga perdana Liga 1 2022/2023 yang mempertemukan PSS Sleman vs PSM Makassar pada Sabtu (23/7) mendatang.

"Mempertimbangkan bahwa stadion Maguwoharjo dalam waktu dekat akan digunakan sebagai venue laga home PSS Sleman untuk Liga 1 2022/2023  dan tuan rumah Piala AFF, serta menjaga kondisi rumput lapangan agar tetap baik, gelaran musik di dalam stadion kami batalkan," ujarnya.

Peluncuran jersei baru PSS Sleman semula akan digelar dalam bentuk konser musik di Stadion Maguwoharjo. Namun, rencana itu dibatalkan. Ini alasannya.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia