Ini Instruksi Pelatih PSIM Yogyakarta Jelang Menghadapi Pesikab
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSIM Yogyakarta akan menghadapi Persikab Kabupaten Bandung dalam laga pembuka Liga 2 pada Minggu (28/8).
Pelatih PSIM Yogyakarta Imran Nahumarury mengatakan timnya telah mempersiapkan diri selama seminggu untuk menghadapi kubu tuan rumah.
"Alhamdulillah, semua pemain tidak ada kendala, semua siap tempur," kata Imran pada Sabtu (28/8).
Lebih lanjut, Imran meminta kepada anak asuhnya untuk mewaspadai semua pemain Persikab Kabupaten Bandung.
Bagi Imran, semua pemain lawan harus diwaspadai dalam pertandingan di atas lapangan.
"Saya selalu bilang kepada pemain saya bahwa semua pemain berbahaya. Jadi, siapa yang dekat dengan gawang dia akan berbahaya," katanya.
Baca Juga:
Eks pemain Persija Jakarta itu mengatakan pemain yang tidak memegang bola pun patut diwaspadai.
"Jadi, semua pemain Persikab akan kami waspadai," pungkasnya. (mcr25/jpnn)
Jelang laga menghadapi Persikab Kabupaten Bandung, pelatih PSIM Yogyakarta minta hal ini kepada para pemain.
Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News