Batal Mundur dari PSS Sleman, Coach Seto Beri Penjelasan
"Saya sendiri tidak tahu apa penyebabnya hasil di home dan away berbanding terbalik. Kami akan cari tahu, kemudian akan kami evaluasi. Bukan hanya pelatih, tetapi juga pemain dan manajemen," katanya.
Dugaan sementara yang bisa disimpulkan Seto, para pemainnya memiliki beban mental saat berlaga di hadapan puluhan ribu suporter PSS Sleman.
"Jika bermain di luar bisa lebih lepas. Mudah-mudahan lebih baik ke depannya," ucap Seto.
PSS Sleman saat ini sedang berada di peringkat sebelas klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan raihan delapan poin dari tujuh laga.
Sedangkan Dewa United satu peringkat lebih tinggi dengan capaian sembilan poin dari tujuh laga. (mar3/jpnn)
Seto Nurdiyantoro ternyata masih mendampingi PSS Sleman saat melawan Dewa United. Begini penjelasan Coach Seto mengapa dia batal mundur.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News