Bagaimana Rasanya Main di Kandang Tanpa Suporter PSS Sleman, Begini Kata Kim Kurniawan
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman sukses mengalahkan tamunya Persis Solo pada pekan ke-9 Liga 1 2022/2023, Sabtu (10/9).
Bermain di Stadion Maguwoharjo yang tidak dipenuhi oleh suporter, PSS Sleman unggul dengan skor akhir 2-1.
Gol-gol kemenangan PSS Sleman dicetak dari gol bunuh diri pemain Persis Solo Fabiano pada menit ke-57 dan satu gol lagi disumbangkan oleh Irkham Mila menit ke-68.
Sedangkan Persis Solo memperkecil ketertinggalan lewat gol Samsul Arif pada menit ke-90+3.
Pada laga itu Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro menurunkan Muhammad Ridwan sebagai penjaga gawang. Bagus Nirwanto, Tallyson Duarte, Marckho Snady dan Derry Rachman menjadi benteng pertahanan.
Lini tengah diisi oleh Jihad Ayoub, Kim Jeffrey Kurniawan dan Dave Mustaine. Sedangkan lini depan ditempati oleh Miftahul Hamdi, Irkham Mila dan Mychell Chagas.
Para penggawa PSS Sleman bermain di Stadion Maguwoharjo nyaris tanpa penonton. Suporter PSS Sleman memutuskan untuk absen mendukung tim kesayangan mereka sebagai bentuk duka cita atas meninggalnya Tri Fajar Firmansyah dan Aditya Eka Putranda.
Gelanda PSS Sleman Kim Jeffrey Kurniawan mengaku dia tetap berharap bisa bermain di Maguwoharjo yang dipenuhi oleh suporter Super Elja.
PSS Sleman bermain di kandang sendiri nyaris tanpa penonton. Bagaimana tanggapan pemain?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News