Liga 1 Libur Sepekan, PSS Sleman Akan Fokus pada Hal Ini
“Mengenai agenda uji coba kami tidak memiliki rencana untuk melakukannya, tetapi kami akan melihat bagaimana kelanjutannya nanti,” katanya.
Persita Tangerang datang ke Maguwoharjo dengan catatan tandang yang bagus. Pendekar Cisadane memiliki tiga kemenangan, satu seri dan satu kekalahan dalam lima pertandingan tandang.
Seto menilai rekor tandang Persita berbanding terbalik dengan rekor kandang PSS Sleman yang justru sering kalah.
"Semoga dengan libur beberapa hari para pemain lebih segar karena bertemu keluarga sehingga bisa menjadi modal penting. Apapun itu, kami akan persiapkan taktik dan fisik para penggawa untuk menghadapi Persita," ujarnya. (mar3/jpnn)
Kompetisi Liga 1 sedang libur lebih dari sepekan. PSS Sleman akan memanfaatkan jeda untuk mempersiapkan diri melawan Persita Tangerang.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News