Lihat, Suporter dan Polisi Berbaur Memanjatkan Doa untuk Aremania

"Mari memanfaatkan momentum ini untuk mendewasakan para suporter. Siap untuk menang dan siap menerima kekalahan," kata Ihsan.
Baca Juga:
Menurutnya, jelas bahwa tidak ada pertandingan sepak bola yang sebanding dengan nyawa.
"Mari kita doakan arwah teman-teman yang gugur dalam insiden di Stadion Kanjuruhan, Malang," ucapnya.
Kemudian, Ketua Penyelenggara Ari Pambudi mengajak seluruh elemen segera berbenah dan bercermin.
"Semoga kejadian ini menjadi batu loncatan dan pembelajaran untuk semua suporter di Indonesia," kata Ari.
Ia berharap ke depan tidak ada lagi kejadian yang merenggut nyawa dalam dunia sepak bola.
"Perlu kita ingat bahwa kita semua adalah merah putih," tegasnya. (mcr25/jpnn)
Tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang diharapkan menjadi cermin agar persepakbolaan Indonesia segera berbenah. Ratusan orang di Bantul turut berduka.
Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News