Sukses Naik ke Papan Tengah, PSS Sleman Ingin Fokus Pada Laga Berikutnya

Setelah tertinggal dua gol, Persik Kediri menyerang dengan kekuatan penuh. Laskar Jayabaya berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-88 lewat aksi Riyatno Abiyoso.
Setelah sukses mencetak satu gol, tim yang bermarkas di stadion Brawijaya, Kediri itu terus menggempur jantung pertahanan Laskar Sembada.
Penjaga gawang PSS Sleman Muhammad Ridwan pun harus ditarik ke luar karena berjibaku melakukan beberapa penyelamatan.
Beruntung, Ega Rizky Pramana yang menggantikan M Ridwan sukses menjalankan tugasnya, terutama saat menghalau tendangan bebas Renan Silva yang terukur pada menit akhir pertandingan.
PSS Sleman saat ini berada di peringkat sepuluh klasemen sementara dengan raihan 28 poin dari 23 laga. Sedangkan Persik Kediri makin terbenam di dasar klasemen dengan capaian 16 poin dari 22 laga.
PSS Sleman akan menghadapi Persebaya Surabaya pada Senin sore (13/2) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. (mar3/jpnn)
PSS Sleman sukses naik ke papan tengah setelah mengalahkan Persik Kediri. Kini, Super Elja harus fokus pada lima laga terdekat.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News