Suporter PSS Sleman dapat Pujian dari Coach Seto

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman kembali harus menerima hasil buruk saat menjamu Bhayangkara FC di Stadion Maguwoharjo pada Senin sore (6/3).
Bermain di hadapan suporternya sendiri, PSS Sleman kalah 0-1 berkat gol tunggal yang dicetak oleh Alex Ferreira pada menit ke-70.
Hasil kemarin sore adalah kekalahan yang keenam secara beruntun bagi PSS Sleman.
Sebelumnya, Super Elang Jawa kalah saat melawan Persebaya, Dewa United, Persis Solo, Persikabo dan Persita.
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro kembali meminta maaf kepada PSS Fans atas hasil minor yang didapat kemarin sore.
Meski kalah, Seto memuji sikap dewasa yang ditunjukkan oleh suporter PSS Sleman.
"Soal evaluasi pasti ada, tetapi tidak perlu saya beberkan. Namun, saya ingin menggarisbawahi sikap suporter yang luar biasa. Itulah BCS (Brigata Curva Sud), itulah suporter PSS," ujar Seto seusai laga.
Menurut Seto, suporter PSS Sleman tidak pernah berhenti untuk mendukung tim kesayangan mereka agar tampil lebih baik.
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro memuji sikap dewasa yang ditunjukkan oleh suporter PSS Sleman saat mereka kalah dari Bhayangkara FC.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News