Kalah di Kandang Barito, PSS Sleman dapat Pelajaran Penting

Sabtu, 15 Juli 2023 – 19:01 WIB
Kalah di Kandang Barito, PSS Sleman dapat Pelajaran Penting - JPNN.com Jogja
Laga PSS Sleman vs Barito Putera. Foto: MO PSS Sleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman harus pulang tanpa poin setelah bertandang ke markas Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Banjar Baru, Banjarmasin pada Jumat sore (14/7).

Pertandingan ketiga Liga 1 2023/2024 itu berakhir dengan kemenangan tuan rumah dengan skor 3-1.

Barito Putera mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-17 melalui aksi Frendy Saputra seusai mendapatkan umpan dari Murilo.

Sepuluh menit berselang, penyerang sayap Laskar Sembada, Kei Sano mencetak gol setelah mendapat umpan dari penyerang asing PSS, Yevhen Bokhasvili di kotak penalti. Gol ini sekaligus menutup babak pertama dengan skor 1-1.

Posisi seimbang hanya bertahan lima menit pada babak kedua, setelah Murilo mencetak gol pada menit ke-50. Bagas Kaffa menambah keunggulan Laskar Antasari pada menit ke-61 setelah mendapat umpan dari Rizky Rezaldi Pora.

Pelatih PSS Sleman Marian Mihail mengaku kecewa dengan hasil tersebut karena gagal membawa pulang poin.

“Kami harus mengakui keunggulan PS Barito Putera pada pertandingan hari ini. Mereka bermain cepat, kreatif, dan mereka memiliki racikan yang bagus ketika melakukan serangan,” kata Mihail saat konferensi pers seusai laga.

Coach Mihail mengucapkan selamat kepada pelatih Ramhad Darmawan karena mampu memimpin anak asuhnya bermain baik di kandang sendiri.

Pelatih PSS Sleman Marian Mihail mengaku mendapat pelajaran penting setelah gagal meraih poin di kandang Barito Putera.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia