Respons Coach Risto Soal Hukuman PSS Sleman

Kamis, 23 November 2023 – 18:45 WIB
Respons Coach Risto Soal Hukuman PSS Sleman - JPNN.com Jogja
Pelatih PSS Sleman Risto Vidakovic. Foto: MO PSS Sleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman akan menjalani tiga laga kandang tanpa dihadiri oleh penonton, yaitu saat melawan PS Barito Putera, Minggu (26/11/2023); RANS FC, Jumat (8/12/2023); dan Persikabo 1973, Minggu (4/2/2024).

Hukuman itu dijatuhkan oleh Komite Disiplin (Komdis) PSSI, buntut dari keributan yang terjadi pada laga melawan Bali United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (3/11) lalu.

Selain itu, PSS Sleman juga harus membayar denda Rp 25 juta, sesuai dengan ketentuan pasal 70 Ayat 1, Ayat 4, dan Lampiran 1 Nomor 5 Kode Displin PSSI tahun 2023.

Merespons hukuman yang diterima oleh PSS Sleman, pelatih Risto Vidakovic mengakui hal tersebut bakal menjadi hambatan tim berjuluk Super Elja karena mereka saat ini sedang dalam situasi yang sulit dan wajib menang.

"Meskipun tanpa dukungan secara langsung dari suporter, kami akan mencoba melakukan segala usaha yang kami bisa untuk membuat mereka bangga dan bahagia," ujar dia di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Rabu sore (22/11).

PSS Sleman telah melewatkan sepuluh laga tanpa kemenangan. Super Elang Jawa kini berada di peringkat 14 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 20 poin dari 19 laga.

Coach Risto mengatakan bahwa salah satu penyebab buruknya penampilan Laskar Sembada karena mereka hanya bisa bermain dengan dua atau tiga pemain asing di pertandingan terakhir.

"PSS hanya bermain dengan dua atau tiga pemain asing pada pertandingan terakhir. Saya pikir, itulah yang membuat perbedaan antara klub lain di beberapa pertandingan terakhir yang dijalani oleh PSS," jelasnya.

Pelatih PSS Sleman Risto Vidakovic menyayangkan hukuman tiga laga tanpa penonton yang harus dijalani oleh timnya.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News