Seluruh Parpol di DIY Bertemu Sultan di Kepatihan, Menyepakati Pemilu Damai

Rabu, 22 November 2023 – 09:01 WIB
Seluruh Parpol di DIY Bertemu Sultan di Kepatihan, Menyepakati Pemilu Damai - JPNN.com Jogja
Gubernur DIY melepas kirab pemilu damai di Kompleks Kepatihan pada Selasa (21/11). Foto: M. Sukron Fitriansyah/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Seluruh partai politik di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sepakat menjalankan Pemilu 2024 dengan damai.

Deklarasi tersebut ditandai dengan penandatanganan kesepakatan bersama di Kompleks Kepatihan, Yogyakarta pada Selasa (21/11).

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan semua pihak yang terlibat dalam pemilu harus menaati aturan yang berlaku. 

"Yang penting masyarakat itu tetap merasa nyaman dan tenang. Bagaimana dia juga bisa berpikir jernih untuk menentukan pilihannya," kata Sultan. 

Menurutnya, untuk mewujudkan pemilu damai diperlukan komitmen semua pihak.

"Harapan saya para kader, simpatisan dan warga Jogja pun juga bisa menjaga rasa aman dan nyaman dalam pelaksanaan pemilu," katanya.

Putra pahlawan nasional Sri Sultan Hamengku Buwono IX itu pun mewanti-wanti perangkat desa agar menjaga netralitas selama pesta demokrasi. 

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DIY Mohammad Najib mengingatkan pentingnya netralitas perangkat desa hingga aparatur negeri sipil.

Seluruh partai politik yang ada di Jogja berkomitmen menjaga kekondusifan selama pesta demokrasi berlangsung.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News