Ini yang Dilakukan Ditlantas Polda DIY untuk Mencari Penyebab Kecelakaan Bus Pariwisata di Imogiri

Senin, 07 Februari 2022 – 13:27 WIB
Ini yang Dilakukan Ditlantas Polda DIY untuk Mencari Penyebab Kecelakaan Bus Pariwisata di Imogiri - JPNN.com Jogja
Pihak kepolisian mengamankan tempat kejadian perkara bus menabrak tebing di bawah bukit bego, Senin (7/2). Foto: M. Sukron Fitriansyah/JPNN.com

jogja.jpnn.com, BANTUL - Ditlantas Polda DIY dan pihak terkait menindaklanjuti penyebab terjadinya kecelakaan bus pariwisata di Jl. Imogiri - Dlingo, Bantul pada Senin (7/2).

Terpantau sejak pagi hari pihak kepolisian telah melakukan pengamanan di TKP bus yang menghantam tebing Bukit Bego.

Selain pemeriksaan terhadap saksi-saksi, Ditlantas Polda DIY juga akan menurunkan sebuah tim guna mendapatkan gambaran konkret.

Sebelumnya, Wadirlantas Polda DIY AKBP Hendra Gunawan mengatakan bakal menurunkan tim Traffic Accident Analysis (TAA) ke TKP.

"Tujuannya untuk memberikan gambaran secara animasi proses terjadinya kecelakaan kemarin," ujarnya saat memberikan keterangan di Polres Bantul, Minggu (6/2) malam.

Menurutnya, proses tersebut akan memberikan hasil yang lebih komprehensif dan memberikan kepastian penyebab terjadinya kecelakaan.

Seperti yang diketahui, kecelakaan tunggal bus pariwisata asal Sukoharjo menabrak tebing Bukit Bego di sisi utara jalan.

Hingga saat ini dilaporkan sebanyak 13 penumpang meninggal dunia, sedangkan 34 lainnya mengalami luka-luka.

Ditlantas Polda DIY akan menurunkan tim analisis untuk memberikan gambaran penyebab terjadinya kecelakaan tunggal Bus Pariwisata di Imogiri..
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News