Di Gunungkidul, Hanya 5 Kecamatan yang Masih Ada Kasus Covid-19
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Dinas Kesehatan Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengungkapkan bahwa saat ini hanya tinggal lima kecamatan yang masih terdapat kasus harian Covid-19.
Total pasien Covid-19 yang tersebar di lima kecamatan tersebut adalah 13 orang.
Kepala Dinas Kesehatan Gunung Kidul Dewi Irawaty mengatakan, kelima kecamatan itu adalah Kecamatan Girisubo, Nglipar, Ponjong, Saptosari, dan Wonosari.
"Semoga kasus ini tidak bertambah dan lima kecamatan tersebut segera nihil Covid-19," kata Dewi Irawaty di Gunung Kidul, Selasa (14/12).
Sementara itu, 13 kecamatan lainnya di Kabupaten Gunung Kidul dalam beberapa hari terakhir tanpa kasus aktif Covid-19.
Ke-13 kecamatan tersebut adalah Gedangsari, Karangmojo, Ngawen, Paliyan, Panggang, Playen, Patuk, Purwosari, Rongkop, Semanu, Semin, Tanjungsari, dan Tepus.
Dinas Kesehatan Gunung Kidul mengklaim tidak ada penambahan kasus Covid-19 pada 14 Desember 2021.
Penderita Covid-19 yang belum sembuh atau belum selesai menjalani masa karantina tercatat tinggal 13 orang.
Kabupaten Gunungkidul mencatatkan nol kasus harian dan hanya tinggal lima kecamatan yang masih ada kasus katif Covid-19.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News