Sebegini Jumlah Anak-anak di Yogyakarta yang Akan Dapat Vaksinasi Tahap Awal

Rabu, 15 Desember 2021 – 21:51 WIB
Sebegini Jumlah Anak-anak di Yogyakarta yang Akan Dapat Vaksinasi Tahap Awal - JPNN.com Jogja
Satgas Covid-19 geber vaksinasi anak usia 6-11 Tahun. Foto: Ricardo/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) telah memutuskan bahwa tahap awal vaksinasi anak usia 6-11 tahun akan dimulai pada Sabtu (18/12) mendatang.

Jumlah anak-anak yang akan menjadi sasaran vaksinasi tahap awal ini sekitar 1000 orang.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY Pembajun Setyaningastutie saat jumpa pers di Kompleks Kepatihan, Yogyakarta, Rabu (15/12).

Vaksinasi pertama untuk anak usia enam tahun ini, nantinya akan berlangsung di Gedung Wana Bhakti Yasa, Kota Yogyakarta.

"Hari Sabtu nanti sifatnya kick off, baru memulai dengan melibatkan perwakilan beberapa sekolah," kata dia.

Salah satu alasan tahap awal vaksinasi anak ini dilakukan pada akhir pekan, lanjut Pembajun, dengan harapan agar bisa didampingi oleh orang tua siswa.

"Mengingat bahwa anak itu sama orang tuanya, supaya tidak crowded ya semaksimal mungkin prokes dan 5M jalan," kata dia.

Pembajun mengatakan, untuk vaksinasi pada hari berikutnya akan dilanjutkan di masing-masing sekolah yang ada di lima kabupaten/kota secara bertahap.

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun di DIY akan dimulai pada Sabtu (18/12) dengan total anak yang akan divaksin adalah 1000 orang.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia