Masalah Sampah jadi Sorotan saat Pelantikan Wali Kota Yogyakarta

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Wali kota Yogyakarta yang baru diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan sampah.
Pernyataan tersebut disampaikan Pj Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto dalam acara serah terima jabatan wali kota dan wakil wali kota Yogyakarta periode 2025-2030 pada Senin (3/3).
"Masih ada persoalan yang belum kami selesaikan 100 persen, seperti persoalan sampah meski telah dapat kami kondisikan. Harapan kami, memang bukan kami yang mengawali penanganannya, tetapi di bawah pimpinan Pak Hasto dan Pak Wawan, persoalan ini harus bisa diakhiri,” kata Sugeng.
Baca Juga:
Sugeng menilai bahwa Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan mampu membawa Jogja lebih baik lima tahun ke depan.
Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo menyatakan komitmennya dalam penanganan masalah sampah.
Menurutnya, Pemkot Jogja telah bergerak dengan menginisiasi sampah yang dijemput penggerobak di Pakualaman.
Baca Juga:
Kemudian, depo-depo sampah dijaga 24 jam oleh petugas untuk menghindari warga membuang sampah sembarangan.
“Makanya kami akan bekerja cepat untuk mengosongkan depo-depo ini. Dua hari lalu sudah mulai, contoh di depo RRI (Kotabaru) itu sudah kosong. Kami mendirikan tenda-tenda darurat sampah, kami minta untuk dijaga 24 jam Satpol PP dan merekam siapa yang membuang sampah di tempat yang liar,” kata Hasto.
Permasalahan sampah menjadi pekerjaan rumah Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo. Harus bergerak cepat menangani masalah sampah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News