KAI Daop 6 Yogyakarta Melayani 1 Juta Pelanggan Selama Lebaran 2025

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - KAI Daop 6 Yogyakarta telah mencatat melayani 1.100.196 pelanggan selama angkutan Lebaran 2025.
Angka tersebut tercatat selama angkutan Lebaran sejak 21 Maret hingga 11 April 2025.
Total jumlah keberangkatan sebanyak 535.199 pelanggan. Sedangkan kedatangan mencapai 564.997 pelanggan.
Manajer Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Feni Novida Saragih mengatakan jumlah tersebut mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu.
"Total kumulatif keberangkatan dan kedatangan tahun ini mengalami peningkatan sebesar 16 persen dibandingkan tahun sebelumnya," kata Feni pada Sabtu (12/4).
Menurutnya, adanya peningkatan ini menjadi sinyal semakin tingginya kepercayaan masyarakat terhadap kereta api sebagai moda transportasi selama arus mudik dan balik.
Selain itu, pihaknya juga mencatatkan tingkat ketepatan waktu yang sangat baik selama masa angkutan lebaran.
Ketepatan waktu keberangkatan tercatat sebesar 99,74 persen. Sementara ketepatan waktu kedatangan di seluruh stasiun Daop 6 Yogyakarta mencapai 97,76 persen.
Sejuta lebih pelanggan KAI Daop 6 Yogyakarta menggunakan layanan kereta api selama periode arus mudik dan balik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News