Daftar Lengkap Capaian Vaksinasi di Kulon Progo, Masih Ada yang Belum 70 Persen

Rabu, 15 Desember 2021 – 19:57 WIB
Daftar Lengkap Capaian Vaksinasi di Kulon Progo, Masih Ada yang Belum 70 Persen - JPNN.com Jogja
Capaian Vaksinasi di Kabupaten Kulon Progo masih ada yang di bawah 70 persen (Foto: Antara)

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, masih terus menggenjot capaian vaksinasi Covid-19.

Pasalnya, masih ada empat desa di dua kecamatan yang capaian vaksinasinya masih di bawah 70 persen.

Alasan utama rendahnya capaian vaksinasi di empat desa itu karena terhambat faktor kesehatan dan rendahnya tingkat kesadaran masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Kulon Progo Sri Budi Utami mengatakan, empat desa dengan capaian vaksinasi yang masih rendah adalah Desa Hargomulyo di Kecamatan Kokap, Desa Brosot, Tirtorahayu, dan Karangsewu yang ada di Kecamatan Galur.

"Ini menjadi pekerjaan rumah bagi kami untuk melakukan vaksinasi di wilayah tersebut," kata Sri Budi Utami, Rabu (15/12).

Dia mengatakan, 84 desa lainnya sudah memenuhi syarat vaksinasi di atas 70 persen.

Berikut ini daftar capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama di Kulon Progo:

- Kecamatan Temon 81,13 persen
- Kecamatan Nanggulan 80,87 persen
- Kecamatan Samigaluh 79,55 persen
- Kecamatan Sentolo 79,00 persen
- Kecamatan Girimulyo 77,57 persen
- Kecamatan Kalibawang 77,36 persen
- Kecamatan Panjatan 77,01 persen
- Kecamatan Pengasih 76,92 persen
- Kecamatan Wates 76,12 persen
- Kecamatan Lendah 75,45 persen
- Kecamatan Galur 73,27 persen
- Kecamatan Kokap 72,42 persen

Berikut ini capaian lengkap vaksinasi covid-19 di Kabupaten Kulon Progo. Masih ada empat desa yang capaian vaksinasinya di bawah 70 persen.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News