Wali Kota Jogja Apresiasi Kegiatan Ramadan di Masjid Jogokariyan

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kampung Ramadan Jogokariyan kembali digelar tahun ini.
Pembukaan KRJ tahun ke-21 ini dihadiri langsung oleh Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo pada Sabtu (1/3).
Ketua Panitia Kampung Ramadan Jogokariyan Haidar Muhammad mengatakan KRA tahun ini bakal dimeriahkan dengan pasar sore, buka puasa bersama hingga talkshow.
“Tahun ini kami menghadirkan 400 pedagang di pasar sore dan menggelar berbagai kegiatan talkshow yang diharapkan dapat menambah wawasan serta mempererat kebersamaan masyarakat selama Ramadan,” kata Haidar.
Untuk kegiatan buka puasa bersama, pihaknya membagikan sebanyak 3.500 takjil setiap harinya selama Ramadan.
“Siapa pun yang hadir, kami persilakan untuk menikmati hidangan berbuka ini,” ujarnya.
Hasto Wardoyo sendiri mengapresiasi kegiatan di Masjid Jogokariyan.
“Syiar dakwah di sini sangat luar biasa. Kampung Ramadan Jogokariyan dibangun dengan semangat gotong royong yang kuat, sehingga dakwah dapat berjalan tanpa konflik dan kekerasan," kata Hasto.
Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo menghadiri pembukaan Kampoeng Ramadan Jogokariyan ke-21 hari ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News