Wajib Tahu, Ini 4 Titik Rawan Klitih di Bantul

"Ini sudah kami laksanakan sejak Minggu kemarin dan akan dilaksanakan setiap harinya di tempat-tempat tersebut," ujar Ihsan.
Dia memastikan bahwa anggota Polres Bantul akan lebih giat berpatroli pada malam hari karena biasanya kejahatan jalanan akan meningkat sepanjang bulan Ramadan.
Meskipun demikian, pihak kepolisian berharap agar masyarakat dan para orang tua turut berpartisipasi dalam mencegah tindak pidana kejahatan jalanan.
Peran orang tua sangat penting agar selalu mengawasi dan menjaga anak-anak jangan sampai menongkrong lewat tengah malam
Ihsan mengimbau para orang tua agar lebih memperhatikan perilaku anaknya.
"Yang pertama adalah orang tua, tolong anaknya dijaga, diimbau jangan sampai keluyuran malam. Dicari kalau belum pulang ke rumah. Jika sahur bersama dengan keluarga akan lebih nikmat," katanya. (Antara/mar3/jpnn)
Polres Bantul telah memetakan empat lokasi yang dianggap rawan terjadi aksi kejahatan jalanan atau klitih. Masyarakat Jogja wajib tahu.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News